http://delfira-arneldy.blogspot.com/ |
- 1 ekor ikan gurame (kalo aku tanpa kepala), di kerat2 garis di bagian badan, dibersihkan dan disiram aer jeruk (untuk menghilangkan amis), lalu dilumuri sedikit garam
- minyak untuk menggoreng dan menumis
- 1 buah tomat apel merah diiris
- 3 butir cabe rawit domba
- 1 daun bawang diris kasar
- daun salam
- daun jeruk
- 5 sendok air
- Garam.
Bahan yang dihaluskan :
- 1 ruas jari laja (lengkuas)
- 1/4 ruas jari jahe
- 2 siung bawang putih agak besar
- 5 siung bawang merah
- 1/2 ruas kunyit
- 10 buah cabe merah kriting (atau sesuai selera)
- 3butir cabe rawit.
- garam
Cara Membuat :
- Goreng ikan dengan minyak yang telah dipanaskan terlebih dahulu, hingga kuning kecoklatan, angkat dan sisihkan.
- tumis semua bumbu halus lalu masukan daun salam, daun jeruk, tomat dan cabe rawit domba. masak hingga harum, masukkan daun bawang tambahkan 5 sdk air, dan masak kembali. lalu siramkan diatas ikan yang telah digoreng. siap di santap bersama nasi putih hangat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar